PENINGKATAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PYTHAGORAS PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA DI KELAS VIII.1 SMP NEGERI 4 BASO

  • Usyeldi Usyeldi SMP Negeri 4 Baso
Keywords: Model Pythagoras, hasil belajar

Abstract

Pembelajaran matematika di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 4 Baso dilaksanakan melalui kegiatan ceramah yang lebih dominan. Masih banyak peserta didik yang belum tuntas belajar matematika. Salah satu upaya yang untuk meningkatkan hasil belajar adalah dengan menggunakan model Pythagoras sebagai media pembelajaran. Tujuan penelitian adalah untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik menggunakan model Pythagoras pada materi Teorema Pythagoras di kelas VIII.1 SMPN 4 Baso Kabupaten Agam pada Tahun Pelajaran 2015/2016. Penelitian menggunakan rancangan penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII.1 SMP N 4 Baso pada Tahun Pelajaran 2015/2016 sebanyak 20 orang. Pengumpulan data menggunakan tes dan observasi. Tes digunakan untukĀ  mendapatkan hasil belajar peserta didik pada setiap siklus. Observasi digunakan untuk mengetahui proses pembelajaran pada setiap siklus. Data dianalisis dengan statistik deskriptif. Hasil penlitian adalah: Nilai rata-rata hasil belajar peserta didik pada siklus I sebesar 66,5, pada siklus II sebesar 75,5 sehingga terdapat kenaikan nilai rata-rata dari siklus I ke siklus II. Prosentase ketuntasan belajar peserta didik pada siklus I sebesar 60%, pada siklus II sebesar 95 %. Dengan demikian terdapat peningkatan ketuntasan belajar peserta didik dari siklus I ke siklus II. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran matematika dengan menggunakan model Pythagoras dapat meningkatan hasil belajar peserta didik.

Published
2016-11-07
How to Cite
Usyeldi, U. (2016). PENINGKATAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PYTHAGORAS PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA DI KELAS VIII.1 SMP NEGERI 4 BASO. Pedagogi: Jurnal Ilmu Pendidikan, 16(2), 68-74. https://doi.org/https://doi.org/10.24036/pedagogi.v16i2.199